6 Jenis Hero Mobile Legends dan Tugas Wajibnya !!!

Jenis Hero Mobile Legends

Jenis Hero di Mobile Legends - Bermain mobile legends memang memiliki keseruan tersendiri , apalagi jika dimainkan ramai-ramai bersama dengan teman,keluarga ataupun pacar. Didukung dengan grapic yang rumayan dan gameplay yang bagus mobile Legend menjadi game moba android favorit bagi para player Dota yang suka bermain game Dota 2 di PC.

Namun dalam memainkan game ini banyak orang yang frustasi dan tak ingin bermain lagi karena menerima kekalahan terlalu sering , maka dari itu saya berinisiatif membagikan beberapa jenis Hero yang ada di mobile legends beserta tugasnya agar kalian dapat memenangkan match di setiap pertandingan.

Tipe-Tipe / Role Hero di Mobile Legends


1. Assasin (Pembunuh)


Assasin mobile legends

Jenis Hero di mobile legends pertama yang akan saya jelaskan ialah Assasin, Hero berjenis ini mempunyai mobilitas dan tingkat kesulitan yang sangat tinggi.

Jadi ketika kalian menggunakan Hero berjenis assasin kalian dituntut untuk selalu standby dalam membantu setiap Lane yang sedang terjadi war.(Jangan sampai telat)

Selain itu Hero dengan role assasin harus mampu menguasai hutan,membaca situasi dan tidak buta akan map , jadi peran kalian sangat di butuhkan di dalam tim.

Beberapa contoh Hero jenis Assasin : Fanny, Karina, Hayabusa, Alucard, Saber, Yun Zhao dll...

2. Support (Pendukung)


Support Mobile legends

Hero yang berjenis Support akan sangat berguna di sepanjang pertandingan , Hero berjenis ini memiliki berbagai macam kemampuan , mulai dari menyembuhkan , mengganggu dan memperlambat.

Tugas support pada awal game biasanya selalu mendampingi tank kemanapun ia pergi .

Inilah beberapa Hero yang berjenis support : Estes, Lolita, Minotaur, Nana, Rafaela.

3. Tank


tank Mobile legends

Hero berjenis tank mempunyai durability yang sangat tinggi , apa itu durability ? Durability ialah daya tahan yang sangat tinggi.

Hero berjenis tank memiliki peran yang amat sangat penting dalam tim , walaupun rata-rata tingkat kesulitan Hero berjenis tank mudah , tapi tanggung jawabnya lah yang terbilang berat.

Tank dituntut untuk selalu menjadi inisiator pembuka war , dan berdiri dibarisan paling depan untuk melindungi para marksman. Bahkan tak jarang tank ditinggal oleh rekan satu timnya saat sedang terjadi war.

Beberapa Contoh Hero Berjenis Tank : Hylos, Gatotkaca, Franco, Tigreal, Hilda, Johnson, Akai, Bolmond dll...


4. Fighter (Petarung)


Hero Fighter Mobile legends

Jenis Hero dengan role fighter adalah Hero petarung jarak dekat yang dimana saat terjadi war tugasnya berada di barisan paling depan bersama dengan tank.

Hero berjenis tank memiliki tingkat damage yang sangat tinggi jadi wajar saja Hero jenis ini menjadi musuh besar para marksman dan para Mage.

Beberapa jenis Hero Fighter di Mobile Legends: Alucard, Balmond, Bane, Hilda Ruby, Yun Zhao, Ruby, Sun, Chou dan Alpha.

5. Marksman (Penembak)


Hero marksman Mobile legends

Jenis Hero mobile legend selanjutnya ialah Marksman, Hero ini adalah Hero penembak yang mempunyai serangan fisik yang sangat menyakitkan.

Dalam bermain mobile legends tak jarang Hero berjenis marksman menjadi Hero penentu kemenangan.  Pada saat terjadi war tugas Hero marksman biasanya berada di barisan paling belakang di antara tank dan fighter.

Saat terjadi War Hero marksman usahakan jangan pernah memberikan damage pada Hero berjenis tank , karena itu hanya akan sia-sia.

Hero berjenis marksman di mobile legends : Miya, Lyla, Bruno, Moskov, Clint dll...

6. Mage (Penyihir)


Hero Mage Mobile legends

Nah inilah jenis Hero mobile legends yang terakhir , yaitu Mage.

Hero berjenis Mage memiliki kekuatan yang sangat luar biasa pada 3 skill utamanya , namun pada skill basicnya Hero Mage sangat lemah .

Nah saat terjadi war biasanya Hero berjenis Mage berada di barisan paling belakang bersama dengan marksman .

Beberapa contoh Hero jenis Mage di mobile legends : Aurora, Cyclops, Karina, Kagura, Nana, Eudora dll...

Nah jadi itulah beberapa Tipe Hero di mobile legends yang harus kalian ketahui untuk mempermudah kalian dalam bermain mobile legends, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat untuk kalian yang sedang mencari Jenis Hero Mobile Legend. Mohon maaf jika terjadi banyak kesalahan dalam penulisan kata ataupun huruf yang saya tulis di artikel ini.