Cara Edit Foto Blur Menjadi Fokus di Android dan PC

Cara edit foto blur menjadi fokusCara Edit Foto Blur Menjadi Fokus - Berfoto adalah salah satu cara untuk mengabadikan momen-momen menarik yang pernah kita alami .

Selain untuk mengabadikan momen menarik, foto juga dapat kita gunakan untuk mengeksiskan diri di dunia Maya , baik Instagram, Facebook, Twitter dll...

Maka dari itu foto adalah hal yang sangat menyenangkan , namun dibalik serunya berfoto ada momen yang sangat menjengkelkan yang membuat mod kita rusak.

Momen apa itu ? Ya benar sekali , "momen saat foto yang sudah kita ambil dan abadikan menjadi blur,tidak fokus ataupun buram".

Apalagi momen yang kita abadikan itu adalah momen yang berharga dan tidak bisa diulang kembali.

Contohnya seperti momen pernikahan saat ijab kabul , momen yang hanya terjadi saat itu juga dan saya yakin sangat sulit untuk diulang kembali , kecuali anda menikah untuk keduakalinya wkwkwkwk.

Lalu bagaimana cara mengedit foto yang blur ? untuk menjawab pertanyaan diatas
Maka dari itu saya akan memberikan 2 tutorial cara memperbaikinya yaitu :

1. Edit foto buram menjadi jelas di PC/ komputer
2. Cara memperbaiki foto yang buram di Android

Baiklah sebelum ketopik pembahasan mari kita kenali terlebih dahulu apa itu foto blur / foto bokeh ?

Apa itu Foto Blur ?

Foto blur ataupun foto bokeh adalah situasi dimana foto yang kita ambil terlihat buram (Tidak jelas)

Kata lain buram dalam dunia fotografi adalah blur ataupun tidak fokus, hal ini adalah hal yang sering terjadi pada fotografer-fotografer pemula.

Beberapa penyebab foto menjadi Blur :

1. Fokus

Masalah yang paling umum penyebab foto menjadi buram ialah kurang akuratnya sang fotografer dalam menentukan titik fokus objek tersebut

2. Motion Blur

Penyebab gambar menjadi tidak fokus yang kedua ialah Objek yang ditangkap selalu bergerak ataupun bergerak terlalu cepat .

hal ini sangat sering dialami dan cara mengatasinya ialah menggunakan Shutterspeed yang tinggi agar dapat menangkap gambar yang bergerak dengan tajam.

sedangkan solusi di android juga sama , menggunakan mode manual dan aturlah shutterspeednya ( masih jarang Hp yang dapat menggunakan mode manual )

3. Kamera Goyang

Faktor terjadinya Photo blur yang ketiga ialah kamera yang bergerak,goyang atapun bergetar , cara mengatasi poin ini sama dengan menggunakan metode yang saya berikan di poin kedua.


Contoh foto blur 

Contoh foto blur


Baiklah langsung saja ketopik pembahasan tentang edit foto blur jadi jelas

Edit Foto Blur Jadi Jelas di PC


- Langkah pertama untuk edit foto buram menjadi fokus ialah mendownload aplikasi Smart Deblur.

Aplikasi ini adalah aplikasi offline bukan aplikasi edit foto blur jadi fokus online.

Silahkan Download Disini - Download aplikasi Smart Deblur 

Aplikasi ini cukup banyak digunakan oleh para fotografer profesional untuk memperbaiki foto yang blur karena aplikasi ini adalah Aplikasi edit foto buram jadi jelas yang sangat mudah digunakan.

- Langkah kedua ialah buka aplikasi smart Deblur yang sudah didownload tadi .
Setelah dibuka maka akan muncul gambar seperti dibawah ini.

Edit foto buram jadi fokus


- Langkah ketiga setelah membuka aplikasi tersebut ialah pilih gambar yang ingin kamu edit foto kabur menjadi jelas.

- Langkah keempat untuk cara memperbaiki foto yang blur menjadi fokus ialah , atur seberapa besar tingkat perbaikan yang kamu inginkan pada bagian radius.

cara memperbaiki foto buram


Atau kamu juga dapat menggunakan mode yang lain jika kamu tidak menyukainya dengan begitu foto yang ingin kamu perbaiki sudah selesai.

Kurang lebih hasilnya akan seperti ini :

Hasil edit foto blur jadi fokus


Walaupun hasilnya tidak sempurna 100% dibanding jika kita mengambil gambar dengan fokus , setidaknya cara edit foto buram menjadi tidak buram ini dapat memperbaiki foto kamu.

Cara Memperbaiki Foto Yang Blur di Android


Nah setelah membahas versi pcnya , kali ini giliran untuk versi androidnya, untuk cara mengatasi foto blur di android ialah menggunakan aplikasi pengedit foto adobe lightroom.

Sebenarnya banyak aplikasi pengedit foto lain seperti adobe photoshop (PC) , Picsart, Vsco, Snapseed, Picsay dan masih banyak lagi lainnya yang mungkin saja bisa digunakan untuk memperbaiki foto blur .

namun saya hanya mencoba menghilangkan blur menggunakan Adobe Lightrom versi android dan ternyata tidak terlalu mengecewakan hasilnya.

untuk aplikasinya sendiri kalian dapat mendownloadnya diplaystore.

-Langkah Pertama Cara Memperbaiki foto yang blur di android ialah silahkan buka foto yang ingin diperbaiki di android masing-masing.

- Langkah Kedua Silahkan klik di bagian Effect yang ada di pojok kanan ,paling bawah , untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar dibawah ini.

Cara memperbaiki foto yang blur di android


Langkah Ketiga Setelah mengeklik bagian effect yang ada di pojok kanan bawah , maka akan muncul sebuah menu yang bertuliskan Clarity , nah silahkan geser kekanan ataupun kekiri untuk memperbaiki foto yang blur menggunakan android.

Dan kurang lebih maka hasilnya akan seperti gambar yang ada dibawah ini.

Cara memperbaiki foto yang blur di android



Sebenarnya ada banyak cara lain untuk edit foto buram menjadi fokus menggunakan android .
Namun akan saya bahas dilain kesempatan.

Kesimpulan 

- Cara mengedit foto blur jadi fokus ialah menggunakan aplikasi smart deblur (untuk PC,Komputer dan Laptop)

- Cara Edit Foto Blur Menjadi fokus di android ialah menggunakan adobe Lightroom.


Sekian artikel saya tentang cara mengatasi foto blur baik menggunakan PC ataupun android , semoga artikel ini dapat membantu kalian dalam belajar mengedit foto.

Mohon maaf jika artikel yang saya tulis ini memiliki banyak kekurangan dan kesalahan dalam penulisan kata.